Sinopsis dan Review Drama Korea Human Luwak (2019)


dianiopiari.com – Human Luwak adalah serial drama terbaru dari korea yang bergenre Drama. Tayang perdana 30 Desember 2019, sebanyak 2 episode.





Drama ini merupakan mini drama dari program JTBC Drama Festa. Drama ini menceritakan tentang seorang pria tua yang bekerja di perusahaan kopi dan mengalami “pensiun paksa”, dan ditengah kebingungan dia terinspirasi dari binatang luwak dan mencoba melakukan fermentasi kopi seperti yang luwak lakukan untuk membuat biji kopi sendiri.







Trailer






https://www.youtube.com/watch?v=ukrGPAMaOUc




Detail Drama





  • TV Movie: Human Luwak (literal title)
  • Revised romanization: Luwakingan
  • Hangul: 루왁인간
  • Director: Ra Ha-Na
  • Writer: Lee Bo-Ram
  • Network: JTBC
  • Episodes: 2
  • Release Date: December 30, 2019
  • Runtime: Sunday 21:30
  • Language: Korean
  • Country: South Korea




Sinopsis Human Luwak





Dilansir darii asianwiki – Human Luwak menceritakan tentang Jung Cha-Sik (Ahn Nae-Sang) adalah seorang pria berusia 50-an. Dia lulus dari sekolah menengah dan sekarang bekerja sebagai salesman. Tugasnya adalah mengimpor biji kopi, tetapi ia mendapat masalah dan menyebabkan kerusakan pada perusahaan. Dia menghadapi pensiun paksa karena apa yang terjadi. Suatu keajaiban kemudian terjadi Jung Cha-Sik. Semalam, ia menjadi “Human Luwak.”







Pemeran dan Karakter





Ahn Nae-Sang sebagai Jung Cha-Sik









Jung Cha-Sik adalah seorang pria berusia 50-an. Dia seorang salesman kopi import. Karena membuat masalah di kantornya, dia dipaksa pensiun dari pekerjaannya.





Kim Mi-Soo sebagai Jung Ji-Hyun









Jung Ji-Hyun, anak Jung Cha-Sik yang mengelola kedai kopi.





Jang Hye-Jin sebagai Jung-Sook









istri Jung Cha-Sik .





Choi Duk-Moon sebagai Jung Joon-Sik











Yoon Kyung-Ho sebagai Kim Young-Seok









Review Human Luwak





Hal Menarik





Mungkin waktu melihat trailernya, kalian mungkin akan sedikit jijik karena berhubungan dengan “poop”. Tema dari drama ini adalah “human luwak”. Tau sendiri kalau luwak dan coffe adalah pasangan yang tidak bisa dipisahkan. Dilansari dari wikipedia, Kopi luwak adalah seduhan kopi menggunakan biji kopi yang diambil dari sisa kotoran luwak/musang kelapa. Biji kopi ini diyakini memiliki rasa yang berbeda setelah dimakan dan melewati saluran pencernaan luwak. Kemasyhuran kopi ini di kawasan Asia Tenggara telah lama diketahui, tetapi baru menjadi terkenal luas di peminat kopi gourmet setelah publikasi pada tahun 1980-an. Biji kopi luwak adalah yang termahal di dunia, mencapai USD100 per 450 gram.





Kopi Luwak adalah Seduhan Kopi yang menggunakan biji kopi yang diambil dari sisa kotoran luwak





Karena frustasi dipaksa mengundurukan diri, membuat Jung Cha-Sik memikirkan cara untuk bertahan hidup, dengan melakukan permentasi sendiri? hmmm..kalau dilihat dari trailer, dia memakan biji kopi.









kemudian mengeluarkannya di toilet.









dan mengambil bijinya? persis seperti yang luwak lakukan aih….









Hmmm, agak ga enak juga di tonton sambil makan wkwkwkkw. Tapi lumayan juga bisa dipakai untuk promosi kopi luwak indonesia, mudah-mudahhan bukan kebalik sih. Orang-orang jadi males dikira yang permentasi manusia bukan hewan hmmm







Hal yang Malesin





Sepertinya drama ini perlu banyak riset, mungkin dikira Luwak itu sama dengan kucing kali ya? hmmm… Dan sepertinya si Jung Cha-Sik karena kebanyakan makan biji kopi jadii halu dan berpikir dia mempunyai kumis dan kuping kucing.









Dalam poster juga tiba-tiba nongol kucing juga disana.









heheheh, ini yang bikin drama ga tau luwak sama kucing itu beda kali ya. dikutip dari wikipedia Musang luwak adalah hewan menyusu (mamalia) yang termasuk suku musang dan garangan (Viverridae). Nama ilmiahnya adalah Paradoxurus hermaphroditus dan di Malaysia dikenal sebagai musang pulut. Hewan ini juga dipanggil dengan berbagai sebutan lain seperti musang (nama umum, Betawi), careuh bulan (Sunda), luak atau luwak (Jawa), serta common palm civet, common musang, house musang atau toddy cat dalam bahasa Inggris.





Binatangnya kayak gini ya…









luwak adalah hewan langka dan mereka adalah hewan pintar yang memiliki kemampuan untuk memilih buah kopi yang terbaik dan matang





mudah-mudahhan orang-orang ga jadi salah persepsi sih. hehehe





Itu aja review awal dariku.., nanti ditambah lagi kalau sudah nonton 😀







Daftar Drama / Film Desember 2019




Sinopsis dan Review Drama China Under The Power (2019)
Sinopsis dan Review Drama China The Mysterious World (2019)
Sinopsis dan Review Drama Korea Human Luwak (2019)
Sinopsis dan Review Drama China Please Love Me (2019)
Sinopsis dan Review Drama China Sweet Tai Chi (2019)
Sinopsis dan Review Drama Korea Big Data Dating (2019)
Sinopsis dan Review Drama China The Best Partner (2019)
Sinopsis dan Review Drama China Love The Way You Are (2019)
Sinopsis dan Review Drama China Ming Dynasty (2019)
Sinopsis dan Review Drama China Dreaming Back to the Qing Dynasty (2019)




Refrensi





  • http://asianwiki.com/JTBC_Drama_Festa:_Human_Luwak
  • https://id.wikipedia.org/wiki/Kopi_luwak
  • https://id.wikipedia.org/wiki/Musang_luwak

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Modem 4G LTE Wifi Telkom Flash 500Mbps

Kali ini aku mau review produk yang aku kemarin beli online, Modem 4G LTE Wifi Telkom Flash 500Mbps   Untuk detail Review bisa di lihat di...